Judul              : Tips Menulis itu Mudah

Resume ke    : 10

Gelombang    : 29

Tanggal          : 17 Juli 2023

Tema              : Menulis Itu Mudah

Narasumber  : Prof. Dr. Ngainun Naim

Moderator     : Yandri Novita Sari, S.Pd.

 


Malam Ke-10 Pelatihan Kelas Belajar Menulis Nasional KE-29. Suasana rumah sepi senyap walaupun baru saja menunjukkan pukul 19.00 WIB.

Sepinya rumahku bukan dikarenakan tidak ada penghuni selain aku. Sepi yang kami rasakan dikala kami sibuk dengan aktivitas masing-masing.

Ada yang sibuk dengan laptopnya, sibuk dengan bukunya, dan sibuk dengan gadget.

Kesepian itu sebenarnya membuat kami produktif melalui dunia maya.

Diriku sendiri sibuk dengan laptop, karena aku sedang mengikuti pelatihan KBMN ke-29.

Kesibukan yang membuahkan hasil yang luar biasa nantinya, karena penuh dengan perjuangan selama 30 pertemuan.

Tema malam ini Menulis Itu Mudah, dibawakan oleh narasumber yang hebat Bapak Prof. Dr. Ngainun Naim.

Di awal pemaparan materi dia memastikan kembali, apakah menulis itu  mudah.?

Narasumber menjawab keraguan atas Menulis Itu Mudah, jika penulis terbiasa dan komitmen  untuk menulis.

Beberapa kunci agar menulis itu dapat menjadi lebih mudah :

1.      Tulislah apa yang kita ketahui, kita dapat menulis pengalaman hidup sehari-hari. Ceritakan atau tuangkan apa yang telah terjadi pada diri kita dan orang lain yang kita lihat dan rasakan.

2.     Kunci yang kedua adalah Yakinkan dalam diri, bahwa menulis itu sangat mudah.

3.     Kunci yang ketiga adalah menulislah sedikit demi sedikit.

Menurut narasumber dahulu saat dirinya membiasakan menulis, kuncinya menulis itu harus konsisten. Menulis itu tidak harus banyak justru tulisan yang sedikit akan menambah rasa semangat kita untuk terus melanjutkan menjadi sebuah cerita yang kita inginkan.

Setiap ada kesempatan, menulislah. Menulis tidak diharuskan untuk di Hp atau laptop. Menulis tangan dibuku tulis juga bisa. Semua itu adalah alat dari penulis untuk berekspresi melalui tulisan.

4.     Kunci yang keempat adalah menulis apa yang sedang kita fikirkan,

5.     Kunci yang terakhir, jangan melakukan mengedit saat tulisan dalam proses pembuatan. Usahakan untuk fokus pada kegiatan intinya.

Saat menutup materi narasumber memakai slogan yang dulu sangat dikenal. Slogan yang dicetuskan oleh AA Gym slogan yang dimaksud adalah 3 M yaitu:

M pertama: Mulai dari diri sendiri

M kedua: Mulai dari hal kecil

M ketiga: Mulai sekarang juga


Bagaimana, setelah membaca tips akan menulis. Tentu kita harus menulis secara konsisten. Menulis itu harus dipraktikkan bukan  hanya di diskusikan saja.

#SALAM LITERASI#

 


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Koneksi Antar Materi Modul 3.1 Pengambilan Keputusan Berbasis Nilai-nilai Kebajikan Sebagai Pemimpin

Melintas.id Media Online Bagi Penulis